Peningkatan Kemandirian Belajar Peserta Diklat dengan Menggunakan Lembar Kerja (LK) Terstruktur
Keywords:
Kemandirian belajar, Pendidikan dan Pelatihan, Lembar Kerja TerstrukturAbstract
Proses pembelajaran pendidikan dan pelatihan sangat dituntut kemandirian peserta diklat. Tetapi dilapangan yang terjadi masih ada peserta diklat yang kurang aktif dalam proses pembelajaran dan biasanya tidak bertanggungjawab dengan tugasnya. Maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan kemandirian belajar pada peserta Diklat Teknis Substantif Metodologi Pembelajaran Guru Madrasah Tsanawiyah melalui penggunaan lembar kerja (LK) terstruktur. Penelitian dilakukan dengan menggunakan instrumen observasi dan angket kemandirian belajar untuk mengukur tingkat kemandirian peserta diklat. Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Hasil analisis observasi peserta diklat pada Diklat Teknis Substantif Metodologi Pembelajaran Guru Madrasah Tsanawiyah ada peningkatan yang cukup signifikan pada sikap kemandirian belajar peserta diklat setelah adanya tindakan pada proses pembelajaran dengan menggunakan lembar kerja (LK) terstruktur. Terbukti dengan hasil rata-rata pada lembar observasi yang dilakukan peneliti dan diisi peneliti adalah dari pertemuan pertama 69,7 % menjadi 83,70 % pada pertemuan kedua, sedangkan hasil rata-rata pada lembar angket kemadirian belajar yang diisi oleh peserta diklat pada pertemuan pertama 70,63% kemudian meningkat menjadi 81,13% pada pertemuan kedua. Berdasarkan data observasi dan lembar angket kemandirian belajar serta wawancara, serta peserta diklat diberi tugas melalui Lembar Kerja Terstruktur maka peserta diklat lebih mandiri, aktif dan berpikir inovatif juga kreatif. Peran widyaiswara sebagai fasilitator mengarahkan peserta diklat dalam tugas-tugas melalui Lembar Kerja (LK) terstruktur.
Downloads
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish in this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).